Mengidentifikasi ternak yang sakit dan sehat

Kondisi Ternak Sehat dan Sakit

Kondisi ternak sehat dan sakit biasanya di peroleh apabila hewan hidup tidak dapat mempertahankan keadaan normal. Hal tersebut di karenakan adanya gangguan dalam fungsi fisiologis sebagian atau seluruh tubuhnya (penyakit). Penyakit biasanya di akibatkan karena suatu keadaan/sakit yang dapat di sebabkan oleh organisme patogen maupun faktor-faktor yang lain.

Cara mengidentifikasi Ternak Kambing/Domba yang sehat seperti mampu memakan pakan sesuai dengan kebutuhannnya setiap hari sesuai dengan berat badannya, Bergerak aktif dan lincah, Bulu bersih, tidak ada yang rontok, kotor atau keropeng Kelopak mata bagian dalam berwarna merah muda, Mata bersinar tidak kelihatan Tidak ada leleran/lendir dari telinga, mata, lubang anus, lubang penis, dan lubang vagina.

Kotoran kambing konsistensi lunak berbentuk, Cek pada kuku dan teracak apakah ada luka, Status fisiologis ternak (suhu, pulsus, frekuensi gerak rumen) normal, Identifikasi Ternak sakit seperti  Nafsu makan berkurang atau tidak makan sama sekali, malas bergerak, pincang, tidak mampu berdiri, Bulu kotor, berdiri, ada keropeng, ada yang rontok, Cuping hidung kering dan hangat, Kelopak mata berwarna putih atau merah tua, Dehidrasi, Ada leleran lendir, darah atau nanah di lubang telinga , mata, anus, dan vagina, Kotoran kambing lunak, keras, atau encer Teracak bengkak, di angkat sebelah atau jalan terpincang-pincang. Turunnya kesehatan pada hewan dapat juga di sebabkan oleh tidak tercukupinya akan kebutuhan nutrisi, hewan tidak akan berproduksi maksimal bila pakan kurang mengandung nutrisi seperti protein, karbohidrat, lemak, vitamin, mineral, dan air yang tidak seimbang.

Kondisi ternak yang sakit bisa di atasasi dengan pemberian obat-obatan maupun vitamin kepada ternak.

Referensi:

peternakan.polbangtanyoma

Baca juga untuk informasi selengkapnya https://mitratanifarm.co.id/

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.